Simple Tips! Memilih Model Hijab Sesuai Bentuk Wajah - Pada zaman sekarang perkembangan fashion hijab dan baju muslim memang sangat pesat. Bukan hanya dari baju baju muslimnya, tetapi trend cara berhijab pun sangat variatif dan semakin menunjang kecantikan para wanita muslimah. Banyak dari para desaigner yang membuat hijab menjadi fashionable tanpa meninggalkan unsur syar'i.
Dan pada saat ini guys, model jilbab yang beredar di pasaran sangat unik, lucu, stylish dan ditambah bentuknya yang semakin bervariasi. Bagi para wanita berhijab, pastinya anda akan mengikuti tren hijab yang memang sedang populer pada zaman sekarang ini.
Tetapi guys, perlu anda perhatikan juga saat memilih jilbab yang tepat seharusnya anda juga memperhatikan bentuk wajah anda sehingga bisa terlihat semakin cantik. Karena penggunaan hijab yang sesuai dengan bentuk wajah akan mempengaruhi rasa percaya diri kita saat bertemu teman, keluarga, atau bahkan pasangan. Oleh karena itu pada kesempatan kali ini saya akan membagi tips cara memilih model hijab yang sesuai dengan bentuk wajah kita :
1. Model hijab yang sesuai dengan bentuk wajah persegi :
Wajah yang berbentuk persegi mempunyai rahang persegi juga, panjang wajah kurang lebih sama dengan lebar wajah, kening tulang pipi dan rahang memiliki lebar yang sama. Untuk model wajah yang satu ini hindari penggunaan hijab yang terlalu ditarik ke belakang dan menonholkan bagian dagi karena akan membuat efek garing rahang yang semakin tegas. Dan bagi pemilik wajah persegi anda dapat menggunakan dalaman inner ninja atau hijab topi . Seperti bingkai bagian dahi menggunakan scraf dan biarkan bagian dahi sedikit terbuka untuk memberikan efek wajah yang lebih bulat atau oval.
2. Model hijab yang sesuai dengan bentuk wajah Oval
Kalo untuk bentuk wajah yang seperti ini paling cocok untuk menggunakan berbagai bentuk model hijab karena bentuk wajah oval atau lonjong paling simetris. Apalagi wajah oval juga sangat cocok jika menggunakan hijab menggunakan bandana yang akan memberi kesan volume di wajah, atau bisa juga dengan model turkish style.
Hal ini dikarenakan hijab model ini biasanya menggunakan inner yang menutupi sebagian dahi sehingga dapat menyeimbangkan wajah oval.Dan gaya hijab bervolume akan sangat pas untuk model wajah yang satu ini. Seperti gaya iner bandana yang bertumpuk atau model hijab lilit lapis juga bisa dijadikan gaya untuk tampil lebih fashion dan cantik.
3. Model hijab yang sesuai dengan bentuk wajah bulat
Bagi anda yang memiliki wajah bulat, anda akan lebih cantik bila menggunakan inner yang menutupi sampai bagian telingah bawah. Tetapi inner juga jangan digunakan terlalu turun sampai sampai menutupi kening anda guys.
Pilihlah jilbab dengan bahan loose atau yang jatuh sehingga membuat efek wajah anda akan terlihat lebih ramping. Jadi pakailah hijab yang memang searah dengan garis rambut dan buatlah scraf secara membingkai area tulang pipi untuk membuat kesan wajah anda terlihat lebih oval.
4. Model hijab yang sesuai dengan bentuk wajah lonjong
Untuk mempersingkat wajah anda dengan undercap atau ciput. Dan Gaya Al Mira akan lebih sesuai bagi anda guys. Tetapi, hindari penggunaan hijab yang bisa memberi kesan panjang pada wajah anda.
5. Model hijab yang sesuai dengan bentuk wajah dengan dahi lebar
Pemakaian jilbab yang menggunakan inner yang menutupi bagan luar sisi kanan & kiri jidat dengan aksen silang tentunya akan semakin terlihat cantik bagi anda yang memiliki dahi/kening lebar.Atau bisa juga anda menggunakan ciput arab yang memang menutupi sebagian besara dahi anda. Dan cara ini akan membuat dahi anda terlihat lebih kecil & semakin cantik
6. Model hijab yang sesuai dengan bentuk wajah segitiga
Bentuk wajah segitiga memang mempunyai rahang yang sempit, namun bentuk wajah yang satu ini akan lebih cocok menggunakan hijab yang sedikit longgar, karena hijab yang terlalu ketat dan terfocus pada area bagaian ataus kepala dapat menonjolkan dahi yang akan terlihat lebar.
Hal ini dikarenakan hijab dengan inner yang sudut jahitan pada pipi berada dibagian bawah tulang pipi. Pakailah dalaman topi yang melengkung natural. Dan jika ingin ditambahkan dapat mengaplikasikan hijab jangan teralu maju kearah dagu supaya dagu anda tidak terlihat semakin lancip
Demikian sedikit Tips Memilih Model Hijab Sesuai Bentuk Wajah. Karena dengan pemilihan hijab yang tepat, akan membuat penampilan Anda semakin menarik & terlihat cantik. Selain itu cari tau juga tentang Tips Memilih Jam Tangan Sesuai Bentuk Tangan Dan Warna Kulit . Semoga bermanfaat dan selamat mencoba ya guys. Terima kasih dan sampai berjumpa di artikel lainnya.
0 Response to "Simple Tips! Memilih Model Hijab Sesuai Bentuk Wajah"
Posting Komentar